17 Rekomendasi Film dan Serial Kartun Terbaik untuk Anak

Pilihan kartun untuk anak

Beberapa serial dan film kartun (animasi) mengandung nilai moral serta edukasi untuk anak, lho. Yuk, simak ulasannya di artikel ini!

Apakah anak Anda suka menonton Kartun? Mengisi liburan sekolah atau akhir pekan dengan menonton kartun merupakan waktu yang ditunggu-tunggu oleh anak. Film kartun pada dasarnya memang dibuat sebagai salah satu media hiburan yang menarik dan seharusnya memiliki banyak nilai moral serta kebaikan di dalamnya. Saat ini, menonton kartu juga sangat mudah, karena film kartun tak hanya tayang di televisi, sudah ada berbagai platform digital yang menayangkan beragam kartun menarik.

Selain menarik dan menghibur, ternyata kartun juga merupakan salah satu media yang bermanfaat untuk perkembangan anak loh. Apa saja sih manfaatnya?

Manfaat Film Kartun untuk Anak

Mau tahu apa saja manfaat menonton film atau series kartun untuk anak? Ini diantaranya.

1. Anak Lebih Cepat Menyerap Bahasa

Kartun anak-anak yang tidak hanya diproduksi di Indonesia, namun ada juga yang dari negara lain. Belajar bahasa asing lewat buku biasanya membuat anak-anak cepat bosan. Oleh karena itu, Anda bisa mengajak anak menonton kartun dalam bahasa asing.

 

2. Mengajarkan Materi Pelajaran Dasar

Banyak sekali kartun yang mengajarkan membaca atau berhitung untuk anak. Ini adalah manfaat menonton kartun yang sangat berpengaruh bagi perkembangan otak anak. Materi-materi yang diajarkan di dalam kartun biasanya cukup beragam.

Oleh karena itu, kadang kala banyak guru di sekolah yang menggunakan kartun sebagai salah satu media belajar anak-anak. Materi pelajaran dasar yang dapat dipelajari oleh anak dalam kartun antara lain adalah abjad, kosa kata baru, angka, warna, dan contoh bentuk.

 

3. Menanamkan Pesan Moral

Manfaat nonton kartun(Sumber: Pantau.com)

Pesan moral yang diajarkan di dalam kartun cukup beragam, tergantung dengan plot kartun tersebut. Ada yang mengusung konsep pertemanan, jati diri, atau keluarga. Biasanya, anak lebih mudah memahami pesan moral dari kartun dibanding mendengarkan ceramah dari orang tuanya.

Nah, umumnya pesan moral di dalam kartun bersifat tersirat, tidak secara langsung diucapkan oleh karakter kartun tersebut. Jadi, jangan lupa untuk temani anak menonton kartun agar Anda bisa membantu mereka memahami pesan moral dari kartun itu.

 

Rekomendasi Film Kartun Anak yang Mendidik

Nah, ternyata lumayan banyak juga kan manfaat menonton film kartun untuk anak. Sekarang saatnya mengajak anak untuk menonton beberapa rekomendasi film kartun yang mendidik berikut ini.

1. Tayo The Little Bus

Anak-anak pasti sudah familiar dengan lirik dari kartun yang satu ini. Tayo The Little Bus merupakan salah satu kartun yang sempat viral di berbagai negara, termasuk Indonesia. Kartun ini merupakan kartun hasil karya Korea Selatan. Animasi yang dibuat oleh Choi Jong-II ini dapat dijadikan salah satu kartun edukasi untuk anak Anda. Kartun Tayo The Little Bus dapat menambah pengetahuan anak tentang jenis kendaraan dan lalu lintas. Di samping itu, Tayo The Little Bus juga mengajarkan anak-anak tentang keramahan dan pengalaman-pengalaman sosial yang dilalui karakternya.

 

2. Curious George

Rekomendasi kartun(Sumber: Mogimogy.com)

Kartun yang memiliki karakter seekor monyet lucu dan pria bertopi kuning ini diangkat dari buku yang berjudul sama karya Hans Agusto Rey dan Margret Rey. Dengan menonton kartun ini, anak bisa menambah pengetahuan tentang hal-hal dasar seperti jenis-jenis warna, mengenal angka dan cara berhitung, serta mengenal bentuk. Karakter George yang mempunyai rasa ingin tahu yang besar bisa menjadi contoh bagi anak-anak supaya mempunyai rasa penasaran dan ingin belajar lebih.

 

3. Sofia The First

Anak perempuan pasti suka dengan kartun yang satu ini. Sofia The First merupakan kartun yang berasal dari Amerika dan diproduksi oleh Disney. Kartun ini mengangkat kisah tentang seorang putri yang banyak membagikan nilai-nilai sosial melalui cerita kesehariannya. Karakter Sofia bisa memberikan pengetahuan kepada anak-anak untuk bersikap baik dan menjadi orang yang cerdas dalam bertindak. Tak hanya menampilkan kehidupan Sofia, dalam kartun ini anak-anak juga bisa melihat keseharian teman-teman Sofia ketika berada di sekolah.

 

4. Arthur

Kartun edukasi(Sumber: Pinterest.com)

Kartun Arthur direkomendasikan untuk anak di atas usia lima tahun. Kartun ini diketahui juga dapat meningkatkan pengetahuan anak loh. Kartun arthur membahas tentang relasi sosial, misalnya ketika berargumentasi dengan saudara, yang disajikan dengan cara ringan. Kartun ini juga membicarakan tentang kecemasan anak-anak, dan cara menyelesaikan masalah tersebut dengan cara kreatif. Dari kartun ini, anak Anda bisa belajar tentang cara menjalin pertemanan serta cara mengatasi ketakutan.

 

5. Sid the Science Kid

Siapa sangka, kartun ternyata juga bisa menjadi media anak belajar dan mencintai sains sejak dini. Sid the Science Kid adalah kartun yang mengajarkan cara untuk bersemangat dalam belajar dan menemukan hal-hal baru di dunia di sekitar kita. Kartun yang direkomendasikan untuk anak-anak berusia empat tahun ini disajikan sangat menarik dengan dilengkapi musik serta humor.

Baca juga: Tips Mengajarkan Sains pada Anak Lewat Kegiatan Menyenangkan

 

6. Inside Out

Kartun anak-anak(Sumber: Kompas.com)

Bagaimana jadinya ketika emosi di dalam diri kita memiliki bentuk dan hidup? Inside Out ini merupakan kartun yang menceritakan bagaimana ragam emosi seperti bahagia, takut, sedih atau jijik digambarkan hidup dan mempunyai markas di pikiran Riley. Riley adalah salah satu karakter di dalam kartun ini. Riley merupakan gadis 11 tahun yang menghadapi kegelisahan karena harus ikut pindah ke San Francisco mengikuti kepindahan kerja ayahnya.

Di tempat barunya, Riley merasakan berbagai emosi karena harus menyesuaikan diri dengan tempat tersebut. Dari kartun Inside Out ini, anak bisa mendapatkan pengetahuan tentang jenis-jenis perasaan, cara mengelola emosi yang baik agar tetap terkendali, serta belajar menyesuaikan emosi yang ingin disampaikan dalam situasi apapun.

Baca juga: 6 Jenis Emosi Dasar pada Manusia dan Kegunaannya Menurut Paul Ekman

 

7. Finding Nemo

Satu lagi film kartun anak terbaik garapan Pixar, yaitu Finding Nemo. Seperti judulnya, film Finding Nemo bercerita tentang Marlin, seekor ikan badut yang berjuang mencari anaknya bernama Nemo di lautan lepas. Nah, hilangnya Nemo ini, ternyata dipicu oleh kelakuannya yang bandel, tidak mau menuruti perkataan orang tua.

Setelah menonton film ini, Ayah dan Bunda dapat menjelaskan kepada si kecil kalau kasih sayang orang tua takkan terhingga sepanjang masa. Selain itu, Anda juga bisa mengingatkan kalau penting untuk mendengar nasihat yang baik dari orang tua.

 

8. Toy Story

Toy Story merupakan serial animasi bergenre komedi petualangan yang menceritakan kisah Woody dan kawan-kawannya. Woody beserta teman-temannya ini merupakan mainan milik seorang anak laki-laki bernama Andy. Dari film animasi ini, kita tahu bahwa Andy sangat menyayangi mainan-mainannya. Ia selalu merawat mainannya dengan baik, sehingga Andy dan kawan-kawan pun bahagia.

Namun, mainan-mainan ini akan merasa sedih jika si pemilik mengabaikannya. Nah, dari animasi Toy Story, kita bisa mengajarkan kepada anak, pentingnya merawat dan punya rasa tanggung jawab terhadap barang yang dimiliki. Anak juga bisa diajarkan untuk disiplin, merapikan kembali mainannya setelah selesai bermain.

Baca juga: Rekomendasi Mainan Anak Usia 1 hingga 3 Tahun, Bunda Wajib Beli!

 

9. Frozen

Let it go… Let it gooo… Apakah si kecil sering menyanyikan lagu ini? Film animasi Frozen rilis di tahun 2013, dan sempat viral pada masanya, loh! Film ini mengisahkan tentang Anna dan Elsa, kakak beradik yang merupakan putri-putri kerajaan Arendelle. Tak disangka, ternyata Elsa memiliki kemampuan sihir yang bisa mengubah apapun menjadi es. Hal ini membuat Elsa merasa dirinya aneh, takut, dan tak percaya diri.

Lewat film animasi Frozen, kita bisa merasakan hubungan kasih sayang antar saudara. Bagaimana Anna, tetap menyayangi Elsa meskipun ia berbeda. Nah, Anda dapat mengajarkan nilai moral ini kepada si kecil agar ia punya sifat penyayang, saling menghargai, dan mengasihi.

 

10. Zootopia

Film kartun edukasi terbaik berikutnya ialah Zootopia. Animasi ini digarap oleh Byron Howard dan Rich Moore. Film ini bercerita tentang seorang tokoh kelinci bernama Judy Hopps yang bercita-cita menjadi seorang polisi. Parasnya yang dianggap lemah oleh orang lain membuatnya diremehkan, dan realitanya, ia hanya ditugaskan menjadi petugas parkir.

Namun, Judy tetap bekerja keras memperjuangkan keinginannya, meskipun harus mengambil resiko dan melawan rasa takut. Dari sini, anak-anak dapat mengambil pelajaran untuk terus yakin dengan apa yang ia impikan. Mereka harus optimis, berusaha keras, dan pantang menyerah.

 

11. The Lion King

Selanjutnya, ada film kartun terbaik buatan Walt Disney Picture. Film ini bercerita tentang seekor anak singa bernama Simba, yang terusir dari tanah kelahirannya, setelah ayahnya dibunuh oleh pamannya untuk mendapatkan takhta kerajaan.

Suatu hari, Simba ingin merebut kembali takhta kerajaan. Ia harus melewati tantangan demi tantangan. Melalui film ini, kita bisa mendapat pelajaran bahwa sangat penting untuk memiliki sifat berani. Tidak hanya itu, dari karakter paman Simba, si kecil bisa belajar untuk tidak bersifat serakah dan egois.

Baca juga: Mengenal Hewan Paling Ramah di Dunia yang Cocok Dijadikan Peliharaan

 

12. Upin dan Ipin

Serial kartun Upin dan Ipin, mungkin menjadi salah satu animasi favorit anak Anda, ya. Banyak sekali pesan moral dan agama yang disampaikan di serial Upin dan Ipin. Dalam beberapa episode, serial ini mengajarkan tentang shalat, berpuasa, zakat, menghormati orang tua, dan masih banyak lagi.

Serial kartun Upin dan Ipin sangat bagus ditonton anak-anak, sekaligus mengajarkan mereka tentang akhlak sesuai dengan ajaran agama Islam. Anak juga akan mudah menangkap pesan karena serial ini mengambil cerita-cerita yang ringan, sesuai kehidupan sehari-hari.

 

13. Nussa the Movie

Ayah dan Bunda sudah tahu belum, kalau Nussa The Movie merupakan film animasi buatan Indonesia, loh! Film ini diproduksi oleh studio animasi The Little Giantz dan 4Stripe Productions. Film ini bercerita tentang anak laki-laki bernama Nussa yang ingin memenangkan kompetisi sains. Namun, ia harus berhadapan dengan rival yang dinilai lebih unggul darinya. Nussa pun akhirnya berjuang hingga berhasil memenangkan kompetisi tersebut.

Melalui film animasi ini, si kecil dapat belajar pentingnya punya rasa optimis dan terus mencoba. Anda bisa mengajarkan bahwa kegagalan adalah hal yang wajar. Dari kegagalan tersebut, anak bisa mengambil pelajaran dan bangkit kembali.

 

14. Kiko and Friends

Serial animasi Kiko and Friends juga merupakan hasil garapan anak bangsa, loh. Kartun ini mengambil tema hewan-hewan laut yang lucu dan menggemaskan. Seperti judulnya, serial ini mengisahkan petualangan Kiko dan teman-temannya yang menyenangkan, serta mengandung banyak pesan moral. Nah, ternyata, serial animasi Kiko and Friends, berhasil memenangkan penghargaan Program Anak Terbaik dalam Asian Academy Creative Awards 2019. Wow, keren banget, ya!

 

15. Coco

Coco adalah salah satu film kartun terbaik produksi Pixar Animation Studios dan Walt Disney Pictures. Film ini bercerita tentang seorang anak asal Mexico bernama Miguel Rivera. Miguel tinggal bersama nenek buyutnya bernama Coco di sebuah desa kecil.

Meskipun begitu, Miguel punya mimpi yang besar, yaitu menjadi penyanyi, dan ia juga senang memainkan musik. Sayangnya, mimpi dan kegemarannya itu adalah sesuatu hal yang dilarang di keluarganya. Namun, ia tidak berhenti membuktikan bakat yang ia miliki. Tentunya, petualangan Miguel akan mengajarkan si kecil untuk tidak mudah bersikap putus asa.

 

16. The Good Dinosaur

The Good Dinosaur merupakan film animasi garapan Pixar, Amerika Serikat. Film ini bercerita tentang spesies dinosaurus yang masih hidup jutaan tahun yang lalu, begitu pun jutaan tahun berikutnya. Nah, yang unik adalah, di film ini, karakter dinosaurus digambarkan layaknya manusia yang memiliki keluarga, perasaan, hingga profesi.

Melalui film The Good Dinosaur, anak-anak dapat mengambil beberapa pesan moral, seperti menanamkan rasa tanggung jawab, berbuat baik kepada orang lain, hingga bersikap percaya diri dan mengelola rasa takut yang mereka punya.

 

17. Kung Fu Panda

Ayah dan Bunda pasti pernah menonton film animasi komedi satu ini. Kung Fu Panda, bercerita tentang tokoh Po, seekor panda gembul lucu yang tidak punya kemampuan fisik. Namun, ia memiliki mimpi dan semangat yang luar biasa. Lewat film kartun ini, anak-anak dapat mengambil pelajaran agar tidak pantang menyerah dalam menggapai cita-citanya.

Nah, itulah 17 kartun yang bisa dijadikan media belajar yang dapat meningkatkan pengetahuan anak Anda. Agar anak selalu tertarik untuk belajar, kini Anda juga bisa mendaftarkannya di altaschool loh.

Dengan metode belajar yang menarik dan pengajar profesional, Alta School menjadi pilihan terbaik untuk membantu anak meningkatkan pengetahuannya sejak dini. Belajar di Alta School juga dapat dilakukan kapanpun dan dimanapun, sebab sekolah yang satu ini memiliki konsep homeschooling. Jadi, sangat menarik bukan?

Yuk, coba kelas gratis Altaschool dengan klik gambar di bawah!

CTA Blog Alta School

Sumber:

Prasetyo, D. (2021), ‘Wajib Ditonton, Ini 7 Film Kartun Anak yang Mendidik’, Popmama.com, 14 Maret 2021 [daring] Available at: https://www.popmama.com/kid/4-5-years-old/fx-dimas-prasetyo/film-kartun-anak-yang-paling-mendidik/4

Josephine, I.H. (2021), ‘Ketahui 5 Manfaat Baik dari Menonton Kartun Bagi Anak’, Kiddo.id, 19 Januari 2021 [daring] Available at: https://m.kiddo.id/article/ketahui-5-manfaat-baik-dari-menonton-kartun-bagi-anak

Phanie. (2019), ‘Wajib Tahu, Ini 4 Kartun Anak yang Mendidik’, Orami.co.id, 17 September 2019 [daring] Available at: https://www.orami.co.id/magazine/kartun-anak-yang-mendidik

Sachi, K. ’15 Rekomendasi Film Kartun untuk Anak, Terpopuler dan Mendidik’, Theasianparent.com, [daring] Available at: https://id.theasianparent.com/film-kartun-untuk-anak

Sumber Gambar: 

Anak Menonton Kartun [daring]. Available at: https://www.pantau.com/topic/ragam/5-dampak-negatif-menonton-film-kartun-pada-anak

Kartun Curious George [daring]. Available at: https://www.mogimogy.com/2022/03/daftar-karakter-kartun-curious-george.html

Kartun Arthur [daring]. Available at: https://www.pinterest.com/pin/539517230340053851/

Kartun Inside Out [daring]. Available at: https://www.kompas.com/hype/read/2020/10/07/075830966/sinopsis-film-inside-out-kisah-5-macam-emosi-manusia?page=all

Nurul Habibah