Rangka Manusia: Nama-Nama Tulang & Fungsinya, Lengkap!

Rangka Tubuh Manusia

Seperti apa sistem rangka pada tubuh manusia? Yuk, pelajari nama-nama tulang yang menyusun rangka tubuh manusia beserta fungsinya!

Pernahkah kamu membayangkan rangka manusia dan namanya yang terletak di dalam tubuh kita? Rangka merupakan komponen penting yang bertugas untuk menopang dan memberikan bentuk pada tubuh manusia. Selain itu, rangka tubuh manusia juga merupakan salah satu komponen yang membentuk sistem gerak pada manusia.

Dalam artikel ini, akan dibahas lebih lanjut mengenai sistem rangka manusia dan fungsinya. Selain itu, akan dibahas juga nama-nama dan jenis-jenis tulang penyusun rangka manusia. Yuk, kita mulai!

 

Apa Itu Sistem Rangka Manusia?

Rangka manusia adalah sistem dalam tubuh manusia yang tersusun atas tulang dan sendi. Tulang rangka manusia sendiri terbagi menjadi dua jenis, yaitu tulang keras dan tulang rawan yang disebut dengan kartilago.

 

Fungsi Rangka Manusia

Fungsi sistem rangka manusia antara lain adalah sebagai berikut:

  • Sebagai penopang tubuh agar dapat berdiri tegak dan kokoh.
  • Sebagai alat gerak yang bekerja sama dengan otot dan sendi, sehingga tubuh manusia dapat bergerak sesuai yang dikehendaki.
  • Melindungi organ-organ penting dalam tubuh dari tekanan atau benturan dari luar, seperti jantung, paru-paru, lambung, hati, dan sebagainya.
  • Sebagai penghasil sel-sel darah di dalam sumsum tulang.
  • Sebagai tempat menyimpan mineral, seperti kalsium, kalium, dan natrium.
  • Sebagai tempat menyimpan lemak, yang terletak pada sumsum tulang kering sebagai cadangan energi.

 

Baca juga: Sistem Pernapasan Manusia, Organ, Fungsi, dan Cara Kerja

 

Jenis-Jenis Rangka Manusia

Sistem rangka pada manusia dibagi menjadi dua, yaitu rangka aksial yang membentuk sumbu vertikal tubuh dan rangka apendikular.

 

1. Rangka Aksial

Rangka aksial meliputi 80 tulang, yang terdiri atas tulang tengkorak, tulang pendengaran, tulang hyoid (tulang yang berbentuk seperti huruf U yang terletak di antara laring dan tulang rahang bawah), tulang belakang, tulang rusuk, dan tulang dada. Rangka aksial berfungsi untuk melindungi organ dan memelihara postur tubuh.

 

2. Rangka Apendikular

Rangka apendikular meliputi 126 tulang, yang terdiri atas tulang gelang bahu, tulang anggota gerak atas, tulang anggota gerak bawah, dan tulang gelang panggul. Rangka apendikular berfungsi sebagai anggota gerak tubuh. 

 

Rangka Penyusun Tubuh Manusia

Secara garis besar, rangka penyusun tubuh manusia dikelompokkan menjadi tiga berdasarkan bagian tubuh yang disusun, yaitu tulang tengkorak, tulang badan, dan tulang anggota gerak.

 

1. Tulang Tengkorak (Skull)

Tengkorak adalah tulang yang tersusun atas tulang-tulang pipih yang saling terhubung satu sama lain dan membentuk rongga. Tulang tengkorak memiliki fungsi yang sangat penting, yaitu melindungi otak manusia dan organ-organ di wajah. Tulang tengkorak tersusun atas 22 buah tulang yang tersambung, kecuali bagian rahang (mandibula). 

Tulang tengkorak dibagi menjadi 2 bagian, yaitu:

  • Tulang kranial: tulang-tulang penyusun tempurung kepala yang bersambungan, meliputi tulang ubun-ubun, tulang kepala belakang, dan tulang pelipis.
  • Tulang fasial: tulang-tulang pembentuk wajah, meliputi tulang pipi, tulang hidung, tulang dahi, tulang rahang atas, dan tulang rahang bawah.

 

2. Tulang Badan

Tulang badan terdiri atas tulang belakang, tulang rusuk, tulang dada, tulang gelang bahu, dan tulang gelang panggul. Kita bahas satu per satu, ya!

a. Tulang Belakang (Vertebrae)

Tulang belakang atau tulang punggung merupakan tulang yang terdiri atas 26 ruas. Bagian-bagian pada tulang belakang, dibedakan berdasarkan lokasinya, yakni sebagai berikut:

  • Leher (cervical) – 7 ruas
  • Punggung (thoracic) – 12 ruas
  • Pinggang (lumbar) – 5 ruas
  • Kelangkang (sacrum) – 5 ruas yang berfusi menjadi 1 ruas saat dewasa
  • Tulang Ekor (coccyx) – 4 ruas yang berfusi menjadi 1 ruas saat dewasa

 

b. Tulang Rusuk dan Tulang Dada (Ribs/Costa dan Sternum)

Tulang rusuk dan tulang dada merupakan tulang yang berfungsi untuk melindungi organ jantung dan paru-paru. Tulang rusuk dan tulang dada dihubungkan oleh tulang rawan. Tulang rusuk berjumlah 12 pasang, yang dikelompokkan menjadi tiga, yaitu:

  • Rusuk sejati – 7 pasang
  • Rusuk palsu – 3 pasang
  • Rusuk melayang – 2 pasang

Sementara itu, tulang dada terdiri atas 1 buah tulang yang berbentuk seperti pedang.

 

Baca juga: Sistem Peredaran Darah Manusia, Macam, Fungsi, & Gangguan

 

c. Tulang Gelang Bahu (Pectoral)

Tulang gelang bahu merupakan tulang yang berfungsi sebagai penghubung antara rangka apendikular atas, yaitu tulang anggota gerak atas dengan rangka aksial, yaitu tulang belakang dan tulang rusuk. Tulang gelang bahu terdiri atas dua tulang, yaitu:

  • Tulang selangka
  • Tulang belikat

 

d. Tulang Gelang Panggul (Pelvic)

Tulang gelang panggul merupakan tulang yang berfungsi sebagai penghubung antara rangka apendikular bawah, yaitu tulang anggota gerak bawah dengan rangka aksial, yaitu tulang belakang. Tulang gelang panggul terdiri atas tiga pasang tulang yang bersatu, yaitu:

  • Tulang usus (ilium)
  • Tulang kemaluan (pubis)
  • Tulang duduk (ischium)

 

3. Tulang Anggota Gerak

Kelompok rangka penyusun tubuh manusia yang terakhir adalah tulang anggota gerak. Tulang anggota gerak terdiri atas tulang anggota gerak atas dan tulang anggota gerak bawah.

a. Tulang Anggota Gerak Atas (Upper Limbs)

Tulang anggota gerak atas merupakan tulang-tulang yang menyusun tangan dan lengan manusia. Tulang anggota gerak atas terdiri atas:

  • Tulang lengan atas (humerus)
  • Tulang pengumpil (radius)
  • Tulang hasta (ulna)
  • Tulang pergelangan tangan (karpal)
  • Tulang telapak tangan (metakarpal)
  • Tulang jaringan tangan (falangus)

 

Baca juga: Pengertian Hewan Karnivora, Ciri, Contoh & Perannya

 

b. Tulang Anggota Gerak Bawah (Lower Limbs)

Tulang anggota gerak bawah merupakan tulang-tulang yang menyusun kaki manusia. Tulang anggota gerak bawah terdiri atas:

  • Tulang paha (femur)
  • Tulang betis (fibula)
  • Tulang kering (tibia)
  • Tulang tempurung lutut (patella)
  • Tulang pergelangan kaki (tarsal)
  • Tulang telapak kaki (metatarsal)
  • Tulang jari kaki (falangus)

Itu tadi penjelasan lengkap tentang sistem rangka tubuh manusia, fungsinya, dan nama-nama tulang penyusunnya. Seru, kan, belajar tentang anatomi tubuh manusia? Kalau kamu mau belajar lebih banyak mengenai anatomi tubuh manusia, kamu bisa belajar bersama Alta School! Selain ilmu Sains, kamu juga bisa belajar ilmu Matematika, lho. Yuk, daftar sekarang!

CTA Blog Alta School

 

Referensi:

gramedia.com/literasi/sistem-rangka-pada-manusia/#C_Struktur_dan_Jenis-Jenis_Tulang

alodokter.com/memahami-sistem-rangka-manusia

siloamhospitals.com/informasi-siloam/artikel/mengenal-sistem-rangka-manusia

(Diakses: 20 Maret 2023)

Kenya Swawikanti